Definisi Rasio Lancar

Definisi rasio lancar adalah aset lancar (current assets) dibagi dengan kewajiban lancar (current liabilities). Yang termasuk aset lancar yaitu aset-aset yang dapat dicairkan dalam kurun waktu kurang dari satu tahun seperti kas, piutang, deposito jangka pendek, dan inventaris barang. Kewajiban lancar meliputi utang yang jatuh tempo kurang dari satu tahun, utang usaha terhadap pihak ketiga, dan biaya masih harus dibayar.

Rumus

$$ {Rasio\space Lancar} = \frac{Aset\space Lancar} {Kewajiban\space Lancar} $$

Manfaat

Rasio lancar menunjukkan apakah keuangan jangka pendek perusahaan dalam kondisi sehat dan perusahaan mampu memenuhi kewajiban-kewajiban jangka pendeknya. Rasio lancar diatas 1 dapat dikatakan bahwa kesehatan keuangan jangka pendek perusahaan dalam keadaan baik. Sebaliknya apabila rasio lancar dibawah 1 maka ada kemungkinan perusahaan tidak bisa memenuhi kewajiban jangka pendeknya.